head

Selasa, 22 Februari 2011

Benzema Capai 100 Gol

Lyon - Gol yang dicetak oleh Karim Benzema ke gawang Lyon boleh jadi bakal memiliki penuh arti bagi penyerang Real Madrid itu.Ini merupakan gol ke-100 yang dibukukan Benzema di sepamkamg karir profesionalnya.

Madrid ditahan Lyon 1-1 dalam laga yang berlangsung di Stade de Gerland dinihari tadi. Satu gol yang dibukukan wakil Spanyol dikemas oleh Benzema.

Lesakan pemain berkebangsaan Prancis itu menciptakan sejarah tersendiri bagi El Real, yakni untuk pertama kalinya tidak kalah dan mampu mencetak gol ke gawang Lyon di Stade de Gerland.

Gol itu juga memiliki makna tersendiri bagi Benzema. Dilansir dari situs resmi Madrid, itu adalah gol ke-100 yang dilesakkan ujung tombak 23 tahun tersebut di sepanjang karir profesionalnya.

Kali pertama Benzema menjebol gawang lawan adalah saat menghadapi Rosenborg di babak grup Liga Champions, 6 Desember 2005. Saat itu Benzema memperkuat Lyon.

Kemudian ia menjelma menjadi mesin gol bagi Les Gones. Di musim 2007/08 pria keturunan Aljazair tersebut tampil sebagai top skorer di Liga Prancis dengan 33 gol.

Tahun 2009 Benzema hijrah ke Madrid. Gol perdananya bagi Los Blancos ia bukukan di jornada ketiga musim 2009/10 saat membantu tim menang 5-0 atas Xerez.

Ada pun di level tim nasional, Benzema mengawali keran gol-nya saat menjebol gwang Austria di laga persahabatan pada 28 Maret 2007.  Gol teraktualnya untuk Les Bleus adalah saat merobek gawang Brasil di laga persahabatan 9 Februari silam.

detiksport

Tidak ada komentar:

Posting Komentar